Senin, 30 Juli 2007

Kanker servik (kanker mulut rahim)

PENGERTIAN

Kanker leher rahim (kanker serviks) adalah tumor ganas yang tumbuh di dalam leher rahim/seviks (bagian terendah dari rahim yang menempel pada puncak vagina). Kanker serviks biasanya menyerang wanita berusia 35-55 tahun.

90% dari kanker serviks berasal dari sel skuaomosa yang melapisi serviks dan 10% sisanya berasal dari sel kelenjar penghasil lendir pada saluran servikal yang menuju kedalam rahim.

PENYEBAB

Kanker serviks terjadi jika sel-sel serviks menjadi abnormal dan membelah secara tak terkendali.

Penyebab terjadinya kelainan pada sel-sel serviks tidak diketahui secara pasti,tetapi terdapat beberapa factor resiko yang berpengaruh terhadap terjadinya kanker serviks :

HPV (human papillomavirus)

HPV adalah virus penyebab kutil genetalis (kondiloma akuminata) yang ditularkan melalui hubungan seksual. Varian yang sangat berbahaya adalah HPV tipe 16, 18, 45 dan 56.

Merokok

Tembakau merusak system kekebalan dan mempengaruhi kemampuan tubuh untuk melawan infeksi HPV pada serviks.

Hubungan seksual pertama dilakukan pada usia dini.

Berganti-ganti pasangan seksual

Suami atau pasangan seksualnya melakukan hubungan seksual pertama pada usia dibawah 18 tahun,berganti-ganti pasangan dan pernah menikah dengan wanita yang menderita kanker serviks.

Pemakain DES (dietilstilbestrol) pada wanita hamil untuk mencegah keguguran (banyak digunakan pada tahun 1940-1970)

Gangguan system kekebalan

Pemakaian pil KB

Infeksi herpes genetalis atau infeksi klamidia menahun

Golongan ekonomi lemah (karena tidak mampu melakukan pemeriksaan pap smear secara rutin)

GEJALA YANG MUNCUL

Perubahan prekanker pada serviks biasanya tidak meminimalkan gejala dan perubahan ini tidak terdeteksi kecuali jika wanita tersebut menjalani pemeriksaan panggul dan pap smear.

Gejala biasanya baru muncul ketika sel serviks yang abnormal berubah menjadi keganasan dan menyusup ke jaringan disekitarnya. Pada saat ini akan timbul gejala berikut:

Perdarahan vagina yang abnormal, terutama diantara 2 menstruasi, setelah melakukan hubungan seksual dan setelah menopause.

Menstruasi abnormal (lebih lama dan lebih banyak)

Keputihan yang menetap, dengan cairan yang encer,berwarna pink, coklat, mengandung darah atau hitam serta berbau busuk.

Gejala dari kanker serviks stadium lanjut :

Nafsu makan berkurang, penurunan berat badan, kelelahan.

Nyeri panggul punggung dan tungkai.

Dari vagina keluar air kemih atau tinja, patah tulang.

DIAGNOSA

Pap smear

Biopsi. Biopsi dilakukan jika pada pemeriksaan panggul tampak suatu pertumbuhan atau luka pada serviks, atau jika pap smear menunjukkan suatu abnormalitas atau kanker.

Kolposkopi. Pemeriksaan serviks dengan lensa pembesar

Tes Schiller. Serviks diolesi dengan larutan yodium,sel yang sehat warnanya akan berubah menjadi coklat, sedangkan sel yang abnormal warnanya menjadi putih atau kuning.

PENGOBATAN

Pembedahan. Dilakukan pengangkatan sel kanker

Penyinaran. Menggunakan sinar radioaktif yang bisa merusak sel kanker

Kemoterapi. Dengan menggunakan obat-obatan sitostatik

Terapi Biologi. Dengan memperkuat system kekebalan tubuh

PENCEGAHAN

Ada 2 cara untuk mencegah kanker serviks :

Mencegah terjadinya infeksi HPV

Melakukan pemeriksaan Pap semear secara teratur

Anjuran untuk melaksanakan Pap smear secara teratur :

Setiap tahun untuk wanita yang bersuami diatas 35 tahun

Setiap tahun untuk wanita yang berganti-ganti pasangan seksual atau pernah menderita infeksi HPV atau kulit kelamin

Setiap tahun untuk wanita yang memakai pil KB

Setiap 2-3 tahun untuk wanita yang berusia diatas 35 tahun jika 3 kali Pap smear berturut-turut menunjukkan hasil negatif atau untuk wanita yang telah menjalani histerektomi bukan karena kanker

Sesering mungklin jika hasil pap smear menunjukan abnormal

Sesering mungkin setelah penilaian dan pengobatan prekanker maupun kanker serviks.

Untuk mengurangi kemungkinan terjadinya kanker serviks sebaiknya :

Anak perempuan yang berusia dibawah 18 tahun tidak melakukan hubungan seksual.

Jangan melakukan seksual dengan penderita kulit kelamin atau gunakan kondom untuk mencegah penularan kulit kelamin

Jangan berganti-ganti pasangan seksual

Berhenti merokok.

16 komentar:

  1. Ass,, lam kenal n salam profesi sebelumnya..

    maaf mbak,artikelnya boleh tak pake bwt ngerjain tugas khan?

    mkasih banget klo boleh....

    klo bleh tau juga anda sekarang menjadi perawat di rumah sakit mana?

    klo s4 blz, blz ke emailku aja yach....

    filan_human@yahoo.com

    makasih bgt atas ilmunya dan mari kita berjuang bersama atas nama perawat,,profesi yang paling mulia dan mendekati dakwah.


    wassalamualaikum.

    BalasHapus
  2. apa remaja umur 17 th yang gak pernah melakukan seks bisa terkena kanker serviks??? mohon di balas ke email saya...
    radinhepikia@yahoo.co.id

    BalasHapus
  3. Boleh Dong mbak, kita ngobrol-ngobrol tentang kanker mulut rahim
    (penasaran banged nee)

    please e-mail me at:
    janaverry.r@gmail.com

    Namaku Janaverry R

    Thanks a million

    BalasHapus
  4. Hai Ika !!!

    My name is Wicaksono and I am a volunteer for a Community Service. I am here with an important message about the obesity epidemic in Indonesia.

    We are holding a public service event to educate people on how to live a healthier life. What we are doing is a community-wide Weight Loss Challenge. It is a 12 week program where participants will receive personal coaching, weekly health and wellness education. The entry fee of Rp 399.000 will be paid out in cash and prizes to the BIGGEST weight losers by percentage, not pounds and inches – so it is fair for everybody. It is a true “healthy competition.”

    What we are looking for is for you to consider providing us with a space in your clinic to hold this Challenge – we believe this is a good match considering your practice is focused on wellness.

    This Challenge will promote your business, bring people through your door and provide a community service that has the potential to grow. You will be participating in a national effort to change the health and wellness in Indonesia.

    I would like to schedule a time to get together and share with you what we are doing in the community. I just need 15 minutes of your time. What do you have available in the next few days?

    Please be free to contact me in my email : awiciel@gmail.com or my mobile phone : 0817-792928

    I look forward to talking with you then. Have a great day!


    Wicaksono

    ps : we also holding an hour seminar abour KANKER SERVIKS in Bandung, 12 Juli 2009.

    BalasHapus
  5. mba' mw nanya apa cewe' umur 19 tahun bisa kena kanker serviks???
    tolong bls d'emailq!!!
    eLza_wags@yahooc.com

    BalasHapus
  6. Hai, mba lam kenal....
    Sy seorang perempuan b'usia 21 thn.
    Sy mw nny ciri2 dini t'kena kanker servik sprti ap?
    Cz yg aq tw kta'a rasa gatal d vagina n keputihan trz mnerus.
    bls k email aq z...vie_axis@yahoo.com
    thx

    BalasHapus
  7. dimanakah tempat untuk melakukan pap smear dan berapa biayanya ya?

    BalasHapus
  8. kenapa kanker serviks bisa menular melalui hubungan seksual?
    kalau begitu, apakah laki2 juga bisa terkena kanker serviks, padahal kanker itu terletak pada serviks. tolong penjelasannya dan terimakasih.

    BalasHapus
  9. Mbk q pngn tw lbih lnjut tntang knker serviks nie,,,blz di email saya avepy@yahoo.Com

    BalasHapus
  10. Boleh ngasih saran untuk mencegah kanker rahim bisa pakai pembalut herbal Avail harga lumayan tetapi melihat penyakitnya lebih baik pencegahaan dari pada pengobatan. insya Allah Avail mampu mencegah

    BalasHapus
  11. Saran pencegahan kaanker rahim dengan Pembalut Avail

    BalasHapus
  12. Sekedar informasi bagi kawan2 yang ingin mendapatkan obat kanker herbal yang berkualitas dan terjamin mutunya dengan harga yang bersahabat Anda bisa lihat di http://www.cancerhelps.com, menurut informasi segala jenis obat yang tersedia seperti untuk penanganan penyakit kanker, kanker payudara, kanker rahim, kanker serviks, kanker otak, kanker paru, kanker darah, kanker kulit, kanker mulut, kanker prostat, kanker usus, kanker leher, kanker leher rahim, kanker tulang, kanker ovarium dan masih banyak lagi. Disamping itu harga yang ditawarkan relatif murah berkisar antara Rp. 150.000 dan gratis ongkos kirim untuk seluruh wilayah indonesia.

    BalasHapus
  13. Memang benar2 mengkhawatirkan virus HPV ini bagi kaum wanita seperti kita , di Indonesia sendiri bahkan di asia kanker serviks adalah pembunuh wanita nomor 1, Bagi kakak2 sekalian, yang ingin menengatahui cara penyembuhan Kanker Serviks, kakak bisa konsultasikan disini http://cancerhelps.com/kanker-serviks.htm

    BalasHapus
  14. terapi menggunakan buah manggis bisa sembuhkan kanker serviks, tanteku sudah mencobanya, sembuh dalam waktu 1 bulan. terima kasih

    BalasHapus
  15. saLam kenaL mb :)

    apa umur 21 tahun bisa kena juga yya mb ??

    mohon bgd baLesannya ya mb ..
    Mau sharing juga :)

    aku takut bgd waktu ngbaca artikeL ini ..
    pLiss repLy at
    ria.sulistya90@yahoo.com

    BalasHapus
  16. Terima kasih mbak atas informasinya. saya ingin sedikit bertanya, apakah pengobatan kanker ini dapat di jalani dengan metode pengobatan medis + pengobatan herbal? saya sedikit membaca di internet bahwa pasien yang menjalani treatment medis + herbal dari (typhonium plus - www.cancerhelps.co.id) kondisi pemulihan dan pengobatan kanker akan berjalan dengan maksimal, apa betul?

    BalasHapus

Catatan harian ini berisi hal-hal yang aku ketahui dan yang terjadi dalam hidupku, ada komentar atau kritik dan saran?