Sabtu, 28 Juli 2007

"Berita tentang aku" vs "Berita tentang kamu"

Timbul pertanyaan, bagaimana cara praktis untuk dapat mengekspresikan emosi negatif dengan asertif?

Ekspresi asertif pada umumnya mengandung unsur yang dapat kita katakan sebagai "berita tentang aku", seperti saya sebal, saya kesal, saya marah. Dalam "berita tentang aku" terkandung makna bahwa saya mempunyai perasaan dan perasaan saya adalah tanggung jawab saya.

Sebaliknya ekspresi agresif selalu mengandung unsur "berita tentang kamu", karena seseorang diserang atau diberi sebutan yang bermakna negatif. "Kamu seharusnya tidak melakukan hal itu atau kamu orang jahat, atau kamu bloon". Apabila kemarahan sudah memuncak, biasanya seseorang akan lebih sering menggunakan komunikasi yang didominasi oleh "berita tentang kamu".

Sementara itu komunikasi asertif tidak sama dengan komunikasi agresif, karena dalam asertif terjadi suatu ungkapan yang langsung, jujur, dan secara spontan mengekspresikan segala macam perasaan yang ada, namun dengan cara tertentu yang membuat lawan bicara tidak akan terpancing untuk memberikan respons yang emosional pula.

Oleh karena seorang yang asertif tidak akan pernah menyertakan "berita tentang kamu". Jadi tidak ada yang merasa disalahkan dan dicerca oleh keberadaan emosi negatif secara agresif, dari apa yang dirasakan oleh lawan bicaranya tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan harian ini berisi hal-hal yang aku ketahui dan yang terjadi dalam hidupku, ada komentar atau kritik dan saran?